Vitamin

Definisi dan arti kata Vitamin. Vitamin adalah senyawa organik komplek yang ditemukan dalam makanan dalam jumlah sangat kecil tetapi mempunyai fungsi yang sangat penting untuk reaksi metabolisme tubuh. Tidak semua makanan mengandung vitamin, tetapi sebagian besar vitamin dapat di jumpai dalam makanan. Kata Vitamin berasal dari bahasa Yunani, Vita yang artinya hidup dan Amine yang merujuk pada gugus senyawa organik yang mengandung N. Meski pada kenyataanya hanya satu jenis vitamin yang merupakan senyawa amine, sedangkan yang lainnya termasuk dalam komponen kimia lain. Kata vitamin pertama kali di gunakan oleh Kasimir Funk pada tahun 1910.  Dan hingga kini tetap di gunakan untuk menyebut senyawa organik kompleks tersebut. Meskipun bukti analisa mengatakan bahwa sebutan tersebut tidak tepat.

Vitamin di hasilkan oleh tumbuhan, sedangkan manusia dan hewan tidak dapat membuat vitamin sendiri tetapi mendapat suplai dari makanan yang di makannya. Suplai vitamin tersebut di simpan di dalam organ-organ tertentu di tubuh untuk kemudian di gunakan saat di butuhkan. Tetapi ada beberapa vitamin yang baru bisa mendapat bentuk nyata dalam tubuh manusia setelah mengalami proses metabolisme. Agen pembawa bakal vitamin tersebut biasanya di kenal istilah pro-vitamin. Ada dua kelompok besar vitamin, yaitu vitamin yang larut dalam lemak dan vitamin yangg larut dalam air, jika kedua kelompok ini di jumlahkan setidaknya di temukan kurang lebih 14 jenis vitamin. Vitamin-vitamin tersebut adalah:

  • Vitamin A
  • Vitamin B-kompleks ( B1,B2,B3,B5,B11,B12)
  • Vitamin C
  • Vitamin D
  • Vitamin E
  • Vitamin H
  • Vitamin K